banner 728x250

Gubernur Jawa Barat Tinjau Pasar Murah yang Diadakan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Bekasi

KOTA BEKASI – Dinas Perindustrian dan Perdagangan kota Bekasi membuka pasar murah di kecamatan Bekasi Selatan pada hari Selasa (11 /1 /2022 ). Berawal dari naiknya pasokan pangan dan kenaikan bahan-bahan lainnya membuat masyarakat berat , seperti harga minyak yang 2 liter bisa mencapai Rp. 40.000,- yang dirasa memang sangat membebankan masyarakat.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melakukan Kunjungannya ke Kota Bekasi, dengan Mengadakan Pasar murah di Kecamatan Bekasi Selatan bersama Dinas Perindustrian dan Perdagangan kota Bekasi terkait hal ini pun di sambut baik oleh masyarakat yang khusus nya ibu-ibu yang berbelanja di pasar.

Dalam kesempatannya Ridwan Kamil menjelaskan kepada Media, terkait harga kenaikan bahan-bahan pokok . “Sebagai Pemerintah Daerah kami akan membantu dengan semaksimal mungkin satunya dengan mengadakan pasar murah,” ujarnya.

Selain itu Gubernur Jawa Barat melanjutkan pertemuan dengan PLT Walikota Bekasi dan Para PNS untuk melakukan evaluasi terkait masalah Hukum yang terjadi, dan bagaimana bisa beroformasi diri dan beradaptasi.

Kunjungan tersebut dilanjutkan dengan melihat titik-titik perbaikan infrastruktur Kota Bekasi dan apa yang di agendakan tentang pembangunan Kota Bekasi.
( HERI )

banner 728x250