KOTA BEKASI – Aksi Kebersihan Keindahan dan Ketertiban (K3) di gelar Kelurahan Bekasi Jaya, Bekasi Timur, setiap sabtu secara rutin kerja bakti bersama Aparatur Sipil Negara. Anggota Linmas dan Babinsa TNI. UPTD kebersihan lingkungan hidup bekasi timur, serta pengurus RW, dan RT beserta masyarakat dalam melakukan aksi grebek K3. Aksi tersebut mulai dari lingkungan RW 08 terakhir dijalan agus salim. Sabtu (15/01/22). Pagi

Lurah Bekasi Jaya, Ngadino. S.Ip. mengatakan,  aksi Gerakan K3 ini salah satu upaya untuk membentuk budaya bersih dan sehat dilingkungan, disaat musim penghujan ini maka kewajiban kita untuk saling bergotong royong dalam menyikapi kebersihan lingkungan guna untuk mencegah banjir maupun genangan air dan juga penyakit yang mudah menular. Khususnya dalam memberantas sarang nyamuk, berdampak penyakit DBD.

Lebih lanjut Ngadino. Menjelaskan bahwa dirinya akan selalu memantau yang terlihat kurang rapih untuk mengadakan grebek K3. Pihaknya telah mengeluarkan himbauan kepada setiap RW dilingkungan untuk melakukan K3 agar wilayah selalu terlihat indah.

“Kegiatan rutin kita setiap sabtu kegiatan Rukun Warga mana yang kurang rapih, kemudian dilakukan grebek K3 bersama sama dilingkungan juga petugas kelurahan Bekasi Jaya serta UPTD LH wilayah Bekasi Timur,” jelasnya.

Ngadino juga mengatakan, kepada seluruh warga agar melakukan kegiatan K3 supaya dilingkungan terlihat indah dan rapih.


“Komplek perumahan biasanya hari minggu karena itu waktu luang mereka dirumah. Rukun warga memberitahukan melalui surat untuk kerja bakti supaya membawa peralatan kerja, seperti kendaraan dan alat untuk memotong pohon,” ungkapnya.

Tambahnya, bahwa ia sudah memberikan informasi dari awal terkait dalam gerakan kebersihan lingkungan namun kegiatan tersebut terus digalakkan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan indah. Bagian dari upaya pola hidup bersih terhadap lingkungan warga setempat

Madun staf Kelurahan Bekasi Jaya. mengungkapkan. Kami akan terus melakukan aksi grebek K3.

” Kegiatan ini secara rutin pada setiap hari sabtu bersama-sama para pengurus lingkungan melakukan kegiatan kebersihan terhadap lingkungan,” tegas Madun

Saat ini kelurahan Bekasi Jaya bersama. Unit Penggerak Terpadu Daerah (UPTD) Lingkungan Hidup (LH) Bekasi Timur dan Babinsa TNI juga Anggota Linmas telah melakukan giat K3, Kebersihan, Ketertiban dan Keindahan

“Dengan melakukan pemotongan rumput liar, pengangkatan lumpur dangkal disaluran air (Got) dan juga pengangkutan sampah yang berserakan di jalan,” terangnya

Warga dilarang membuang sampah disembarang tempat, Agar saluran air lancar sebagai mana mestinya dan juga tidak terjadi genangan air berakibat terjadi banjir

“Sampah liar atas warga yang membuang sembarangan tempat. Maka kami lakukan kebersihan lingkungan nya,” pungkasnya (Fat)

Loading