BANTAENG – Rangkaian Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-70 Bhayangkara, Polres Bantaeng menggelar berbagai kegiatan antara lain gerakan Jum’at bersih dan Jumat Berkah.
Pantai seruni jadi sasaran Jum’at Bersih kali ini. Puluhan anggota Polres Bantaeng dan Pengurus Bhayangkari Cabang Bantaeng dikerahkan membersihkan area pantai yang terletak di kelurahan Pallantikang Kec Bantaeng, Jumat (9/9/22) pagi.
Kapolres Bantaeng, AKBP Andi Kumara SH SIK MSi mengungkapkan untuk kegiatan Jumat Bersih dilaksanakan dalam rangka hari kesatuan gerak bhyangkari yang ke-70.
“Hari ini kita melaksanakan bersih-bersih di sepanjang Pantai Seruni,” ucap Kapolres Bantaeng.
Dia menambahkan hari ini kita melaksanakan kegiatan bersih-bersih dirangkaikan dengan Jumat berkah.
Kapolres Bantaeng menjelaskan Jumat berkah yang rutin dilakukan Polres Bantaeng setiap hari Jum’at, sedangkan Jum’at bersih ini dilaksanakan dalam rangka hari gerak ke- 70, ungkap Kapolres.
Lebih lanjut Kapolres menuturkan lokasi pantai ini salah satu destinasi wisata andalan warga Bantaeng yang menjadi ikon dan kebanggaan kita semua.
Mantan Kasatlantas Polrestabes Makassar ini menghimbau kepada masyarakat untuk sama-sama menjaga kebersihan dan apabila ada kotor dibersihkan.
“Tentunya tetap bangga bahwa kita mempunyai pantai yang lokasinya bersih,” pungkasnya.
Pengurus Bhayangkari Cabang Bantaeng Ibu Murni Aswar dihadapan awak media menuturkan bahwa kegiatan Jum’at Bersih ini merupakan bagian dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-70.
“Hari ini dilaksanakan bersih-bersih yang dirangkaikan dengan Jumat Berbagi,” kata Murni.
Dia menghimbau kepada masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan, khususnya di kawasan pantai seruni.
Dalam Jum’at berbagi, Rumah Tahfidz Al-Qur’an Abrar Kompleks BTN Bumi Tanetea Mas jadi sasaran pembagian nasi kotak.
Mewakili para santri, Muh Ridho mengucapkan banyak terima kasih kepada Kapolres Bantaeng karena membagikan nasi kotak terhadap dirinya beserta santri lainnya.
Dia mengaku bersyukur karena Polres Bantaeng rutin setiap Jum’at memberikan nasi kotak. ( Taufik Akbar )