JAKARTA – Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat (Kejari Jakpus), menggelar pisah sambut Kasi Barang Bukti dan Barang Rampasan (PB3R) dari pejabat lama Rani Saskia, kepada pejabat baru DR Faizal Putrawijaya, dan Kepala Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat Bima Suprayoga mengapresiasi kinerja Rani Saskia selama ini.

Kepala Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat Bima Suprayoga, melalui Kasi Intel Bani Immanuel Ginting mengatakan, kinerja Kasi PB3R Rani Saskia sangat baik, penanganan yang dilakukan penuh dengan akuntabel dan responsif.

Selanjutnya Bapak Kajari Jakarta Pusat, menurut Bani mengapresiasi dan mengucapkan Terima kasih kepada Kasi PB3R Rani Saskia, yang telah bekerja sama dengan baik. Selamat dan sukses untuk melaksanakan ditempat tugas yang baru.

“Untuk itu, juga mengucapkan selamat datang, selamat bertugas dan selamat bergabung untuk Kasi PB3R yang baru Faisal Putrawijaya. Saya berharap kepada pejabat baru untuk meneruskan apa yang sudah dilakukan oleh pejabat lama, serta meningkatkan lagi untuk kedepan lebih baik lagi, kata Pak Bima Suprayoga,” ujar Bani kepada wartawan pada Senin (12/9/2022),

“Pak Bima berharap, semoga hubungan kerjasama yang harmonis yang telah terjalin, akan semakin erat di masa yang akan datang dan lebih baik lagi, dan terus mewujudkan Kepercayaan Publik (Public Trust) seperti amanah pimpinan Kejaksaan RI,” pungkasnya.


Nah. dalam acara pisah sambut tersebut berlangsung secara hikmad dan sederhana dengan tetap menerapkan protokol kesehatan (Prokes), di lantai 5 aula Gedung Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Pusat, pada Jumat, (9/9/22),

Untuk diketahui Rani Saskia mendapat promosi menjadi Kasi Penindakan pada Aspidmil Kejati DKI Jakarta, sedangkan Faisal Putrawijaya sebelumnya menjabat sebagai Kasi pada Direktorat Oharda di Jampidum Kejagung. (Amris)

Loading