BERAU – Kejuaraan sepak bola yang diselenggarakan oleh Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indoneaia (KNPI ) Kabupaten Berau , yakni KNPI Cup 2022, sore tadi Senin, ( 10/10/2022) telah memasuki babak final.
Setelah sebelumnya dibabak semi final , kesebelasan kecamatan Batu Putih dan Kecamatan Biatan berhasil menumbangkan pertahanan Kecamatan Batu Putih.
Dengan semangat dan pertarungan sengit yang dihadirkan Kecamatan Biatan , membawa tim Biatan Bertemu dengan tim Kecamatan Teluk Bayur di grand final Piala KNPI CUP 2022 ini hingga melaju ke babak final.
Pertandingan antar kedua kesebelasan pun tak terelakan. Kegigihan dan semangat juang yang ditanamkan oleh masing-masing pemain, membawa kedua tim itu menjadi rival dalam pertandingan final.
Meski begitu, saat permainan babak final dimulai, kedua kesebelasan menunjukan skillnya masing-masing. Akibatnya Dimenit Pertama memasuki babak kedua pada menit pertama terjadi, wasit meniupkan pluit dan memberikan kartu merah pada salah satu pemain asal kecamatan Biatan. Permainan tersebut terpaksa di berhentikan karena adanaya benturan antara pemain Teluk Bayur dan Biatan dimana menurut wasit hal tersebut merupakan pelanggaran yang cukup fatal yang di lakukan oleh pemain asal Biatan terhadap pemain belakang Teluk Bayur hingga wasit memberikan kartu merah yang berakibat sedikit adanya kesalahfahaman antara wasit dan para pemain asal Biatan dan berujung walk outnya Tim Biatan. Dalam situasi itu akhirnya Panitia dan Wasit menghentikan Pertandingan.
Sorak sorai penonton di tribun Stadion Battiwakkal itu kian ramai, para sporter meneriakkan jagoannya masing-masing .
Ketua DPD KNPI Berau, Ardi saat memberikan sambutan mengaku bangga dengan performa para pemain di lapangan. Apalagi sejak awal hingga tiba di babak final, permainan berjalan lancar dan aman , walaupun ada sedikit dinamika hingga terjadi Walk Out dari tim kecamatan Biatan .
Menurutnya, kedepannya event yang diselenggarakan KNPI Berau diupayakan menjadi kian baik dan dapat meminimalisir hal negatif yang mungkin terjadi.
Ardi berharap ajang KNPI Cup 2022 ini dapat menjadi jembatan silaturahmi antar pemuda sekaligus wadah pengembangan bakat di bidang olahraga sepak bola khususnya di Kabupaten Berau.
Uasi pertandingan, pelatih tim sepak bola Teluk Bayur Yus Arfandi mengakui permainan tim biatan bermain sangat bagus, hanya sangat di sayangkan dengan terjadinya insiden tadi membuat pertandingan tidak dapat di lanjutkan.
“Alhamdulillah tetap kita syukuri, di mana pada turnamen ini kita bisa keluar sebagai juara,” ucapnya. ( mare ).