JAKARTA – Menjelang Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-63, Persatuan Jaksa Indonesia (PERSAJA) bekerjasama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Tangerang, Persatuan Dokter Mata Indonesia (PERDAMI), RSUD Balaraja, PMI, dan Erha Clinic mengelar bakti sosial operasi mata katarak di RSUD Balaraja pada Minggu (16/7/2023).

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari rangkaian kegiatan sosial yang diadakan PERSAJA untuk merayakan peringatan HBA Ke-63 pada 22 Juli 2023 mendatang. Selain itu, Persaja telah menggelar bazar UMKM dan konser amal bertajuk Persaja Creative UMKM Expo and Charity Concert serta nantinya akan ditutup dengan kegiatan seminar potensi anak.

Ketua I Persaja, Reda Manthovani menyatakan bahwa kegiatan Bakti Sosial Operasi Mata Katarak yang dilaksanakan hari ini merupakan upaya kolaboratif dari berbagai pihak untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan. Kegiatan bakti sosial di wilayah Tangerang ini sudah dilakukan beberapa kali, seperti sunatan massal, bedah rumah, dan pemberian sembako.

“Kami senang karena masyarakat Kabupaten Tangerang menunjukkan antusiasme yang tinggi terhadap kegiatan bakti sosial ini. Pada operasi mata katarak hari ini, terdapat 114 orang yang menjadi peserta,” ujarnya dalam siaran tertulis di Jakarta pada Minggu (16/7/2023).

Reda yang juga Kajati DKI Jakarta ini berharap agar operasi mata yang dilakukan dapat berjalan lancar dan kesehatan mata para pasien dapat pulih sepenuhnya.

“Kegiatan sosial semacam ini atau bentuk kegiatan sosial lainnya dapat dilaksanakan secara berkelanjutan, sehingga masyarakat yang membutuhkan akan terus mendapatkan bantuan. Berbagi adalah sebuah keindahan dan kebahagiaan bagi kita semua,” tandasnya.

Terimakasih

Sementara Pj Gubernur Banten, Al Muktabar, menyampaikan salam hormat dan terima kasih kepada Jaksa Agung, Kajati DKI Jakarta, Persaja, serta pemerintah daerah Kabupaten Tangerang atas terlaksananya kegiatan bakti sosial operasi katarak ini.

“Selamat kepada para pasien yang telah mendapatkan kembali panca indera yang pulih. Ini merupakan salah satu upaya membangun masyarakat Banten di bidang kesehatan,” katanya.

Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar menambahkan melalui kegiatan ini, masyarakat yang membutuhkan dapat memperoleh manfaat yang besar dalam hal pelayanan kesehatan.

“Mewujudkan kesehatan yang prima adalah harapan dan cita-cita bersama, karena kesehatan yang baik akan berdampak positif terhadap tingkat produktivitas masyarakat dan akan mendukung kehidupan sosial dan ekonomi yang lebih sejahtera,” ungkapnya.

Kegiatan bakti sosial ini dihadiri juga dihadiri oleh beberapa pejabat, yaitu Kajari Kabupaten Tangerang, Dr. Ferry Herlius dan Kajati Banten yang diwakili Asintel Muttaqin Harahap S.H., M.H. (Amri)