KOTA BEKASI – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bekasi, melakukan Pembinaan dan Pengarahan Terhadap Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap II di Aula Lantai IV Dinas Kesehatan Kota Bekasi, Kamis (10/04/25).

Pembinaan dan Pengarahan dilakukan oleh Sekretaris Dinas (Sekdis) Kesehatan, Dr Fikri Firdaus dan Didampingi Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan Hadi Prabowo serta Dihadiri oleh Calon PPPK Tahap II dari Lingkup Dinas kesehatan, Puskesmas dan RSUD Type D yang berjumlah 324 orang.

Calon PPPK tahap II ini direncanakan akan didisribusikan ke Puskesmas baru di Kota Bekasi Seperti Puskesmas Jatisari, Puskesmas Jatirasa, Puskesmas Sepanjang Jaya, Puskesmas Jati Raden, Puskesmas Jatirangga, Puskesmas Jatimurni dan Puskesmas Jati Melati sesuai dengan Pemilihan masing-masing sebelum pendaftaran.