TOLITOLI – Musibah kebakaran hebat melanda Dusun Salise, Desa Sandana, Kecamatan Galang, pada Jumat dini hari (16/5/2025) sekitar pukul 05.30 WITA. Kobaran api yang diduga berasal dari salah satu rumah warga dengan cepat menjalar ke bangunan lainnya, menyebabkan delapan rumah ludes dilalap si jago merah.
Menanggapi kejadian tersebut, anggota Koramil 1305-11/Galang segera turun tangan membantu upaya pemadaman api bersama warga dan aparat setempat. Salah satu personel yang terjun langsung ke lokasi adalah Babinsa Desa Sandana, Serda Husni Mubarak, yang turut berjuang memadamkan api dan mengevakuasi warga terdampak.
Plh Danramil 1305-11/Galang, Peltu Sofyan, dalam keterangannya menyampaikan bahwa upaya pemadaman berlangsung cukup dramatis mengingat akses menuju lokasi cukup sempit dan api cepat menjalar akibat bangunan yang sebagian besar terbuat dari kayu.
“Delapan rumah warga terbakar habis. Untuk total kerugian finansial saat ini masih dalam proses pendataan oleh pihak berwenang,” ujar Peltu Sofyan.
Tidak ada laporan korban jiwa dalam insiden ini, namun sejumlah warga mengalami kerugian material dan kehilangan tempat tinggal. Sementara itu, aparat TNI, Polri, serta warga masih terus berjibaku melakukan pendinginan dan pembersihan puing-puing pasca kebakaran.
Musibah ini menjadi pengingat pentingnya kewaspadaan terhadap potensi kebakaran, terutama di kawasan pemukiman padat dengan struktur bangunan semi permanen.
Pihak Koramil 1305-11/Galang menyatakan siap terus mendampingi warga dan membantu proses rehabilitasi pasca musibah, sembari berkoordinasi dengan pemerintah desa dan pihak terkait lainnya.
(Syamsu Alam)